Bentuk Program Pembinaan Bagi Warga Binaan, Rutan Bima Budidaya 1000 Bibit Ikan Lele

Foto: pelepasan bibit ikan lele oleh kabid perikanan 

Bima, tujuhdetik.com -
Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Raba Bima menerima bantuan 1000 benih ikan lele dari Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Bima. Kamis (30/3/2023). 


Kepala Rutan bersama jajaran, didampingi Kabid Dinas Perikanan dan Kelautan Kabupaten Bima, melepaskan 1000 benih ikan lele kedalam kolam Ikan yang ada di dalam Rutan Kelas IIB Raba Bima.


Kegiatan budidaya ikan lele ini merupakan salah satu bentuk program pembinaan bagi Warga Binaan dan sebagai bentuk pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM). Program ini dapat terlaksana berkat adanya sinergitas dan kerjasama antara Rutan Bima dan Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Bima yang berjalan dengan baik.


Pelaksanaan kegiatan ini diharapkan bisa berdampak positif terhadap progress pembinaan yang ada di Rutan Bima.


"Tentu dengan adanya bantuan benih ikan lele ini, diharapkan bisa menambah keahlian bagi Warga Binaan, terutama dalam kegiatan ternak lele."  Terang Sudirman. (Red)


Posting Komentar

0 Komentar